My Album


Selasa, 01 Oktober 2013

Softskill minggu 1 #Ekonomi Koperasi

Bagaimana kemajuan koperasi sejak pertama kali didirikan pertama kali hingga saat ini? Hal-hal apa saja yang telah dicapai?

Menurut saya koperasi dijaman sekarang sangatlah berkembang dengan pesat walaupun belum bisa dikatakan maju,dibandingkan dengan koperasi pada zaman penjajahan Belanda. Penjajah Belanda dan undang-undang  yang mengatur koperasi  pada saat itu terkesan membatasi dan mematikan usaha koperasi itu sendiri, walaupun koperasi pada masa tersebut hampir berkembang pesat. Sehingga pada akhirnya di zaman penjajahan Jepang koperasi sempat menurun drastis bahkan hampir ditiadakan. Hal ini terjadi akibat penjajah jepang mendirikan koperasi bernama KUMIAI yang cenderung memeras harta para rakyat. Jika pada zaman sekarang koperasi tersebar dimana-mana, terkelola dengan cukup baik dimasyarakat . Sehingga masyarakat tertarik untuk menjadi anggotanya, walaupun koperasi masih terkesan lebih banyak di pedesaan dibandingan dengan di perkotaan tapi jumlahnya lumayan banyak pada zaman  ini.


Hal-hal yang telah dicapai oleh koperasi koperasi dapat memberikan kesejahteraan bagi anggotanya, dengan adanya koperasi anggota koperasi dapat menciptakan UKM, koperasi dapat menciptakan banyaknya lapangan pekerjaan dan dapat mengurangi pengangguran, koperasi dapat memberikan simpanan dan pinjaman bagi anggotanya,koperasi dapat memproduksi barang-barangnya sendiri, koperasi meyediakan kebutuhan anggotanya, koperasi telah membantu para nelayan dan petani dalam menyediakan pupuk ,bibit tanaman dan alat jaring ikan, dan lain-lainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar